news

Belajar bahasa Inggris bersama native speaker

Pembelajaran bahasa Inggris  native speaker di SMP Tarakanita Gading Serpong

 

“ Saya merasa semakin percaya diri dan berani berbicara dalam bahasa Inggris” demikian pendapat Gabriela T, peserta didik kelas 8D saat ditanya pendapatnya tentang guru native speaker , pertengahan  Agustus 2015 lalu. Selama kurang lebih 2 bulan ini SMP Tarakanita Gading Serpong  telah menghadirkan guru native speaker guna menunjang penguasaan bahasa Inggris bagi peserta didik.

 Dalam peningkatan kualitas pembelajaran, khususnya bahasa Inggris,  Yayasan Tarakanita bekerja sama dengan pihak ketiga mengadakan program belajar bersama native speaker.  Untuk  SMP Tarakanita  Gadingserpong bekerja sama dengan lembaga Bravo Learning Center Indonesia dalam pengadaan guru Native speaker . “ Saya senang, anak-anak kreatif dan tidak malu-malu belajar bahasa Inggris “ kata Mr Brodie Kinster, kelahiran AS, ketika ditanya bagaimana pembelajaran bersama native.

read more
Melesatlah bagai anak panah

Buku kenangan lulusan angkatan XV SMP tarakanita Gading Serpong

 

Buku kenangan angkatan XV  Jumat (28/8) dibagikan kepada peserta didik lulusan 2014 - 2015 . Kegiatan ini bersamaan dengan kegiatan  cap tiga jari ijasah diadakan di hall SMP Tarakanita Gading Serpong. Buku kenangan ini mengambil tema Melesatlah Bagai Anak Panah, sesuai tema rangkaian kegitan pelepasan peserta didik lulusan 2015 ini.

Dalam sambutannya di buku kenangan Ibu C. Lestariningsih, Kepala sekolah SMP Tarakanita Gading Serpong,  berpesan , “Kebersamaan kalian dengan bapak /ibu guru, karyawan  dan teman-teman selama di SMP Tarakanita Gading Serpong ini sungguh menjadi pengalaman, bekal, dan juga kenangan yang indah untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.”

read more
Merayakan keberagaman

Perayaan ulang Tahun ke 70 kemerdekaan RI  di SMP Tarakanita Gading Serpong

Perayaan ulang tahun ke 70 kemerdekaan RI di SMP Tarakanita dilaksanakan  Kamis, 13 Agustus 2015 di meriahkan dengan berbagai Lomba permainan, seni ( vocal  group)  maupun kuliner ( pasar kemedekaan ). Mulai pagi sebelum kegiatan resmi dimulai terlihat  peserta didik sibuk mempersiapkan stand paskem ( pasar kemerdekaan) , ada yang mempersiapkan bahan masakan minuman maupun alat memasak. Dari kehadirin peserta didik terlihat peserta didik semangat membawa beragam peralatan dan bahan masakan serta tak ketinggalan pihak panitia kelihatan sibuk dengan persiapan sarana pendukung aneka lomba.

“ Kita wajib menjaga integritas bangsa serta wawasan kebangsaan melalui keberagaman  yang ada” tegas ibu C. Lestariningsih, selaku  Kepala sekolah SMP Tarakanita, saat  membuka kegiatan perayaan kemerdekaan.  “
read more
Pramuka Garda Terdepan Pelaku Perubahan Dalam Pembentukan Karakter Kaum Muda

Upacara Hari Pramuka SMP Tarakanita Gading Serpong

“Pramuka Garda Terdepan Pelaku Perubahan Dalam Pembentukan Karakter Kaum Muda” demikian sambutan Kak Marwoto mengawali upacara bendera memperingati Hari Pramuka ( (21/8) di SMP Tarakanita Gading Serpong . Kegiatan upacara  diikuti oleh penggalang pramuka kelas 7, 8 dan 9 serta dihadiri kakak-kakak  pembina  berjalan dengan sangat lancar.

“ Tema pramuka tentang pembentukan karakter kaum muda   sejalan dengan pembelajaran karaker Tarakanita yang dihidupi seluruh warga sekolah, guru, siswa dan orang tua” tegas Kak Marwoto. Berarti nilai –nilai PKT yang selalu dihidupi  juga  merupakan kebutuhan bersama baik warga Tangerang  maupun bangsa Indonesia tambah Kak Marwoto bersemangat.

read more
Buku PKT, membangun dasar yang baik.

Pemakaian buku Pendidikan Karakter Tarakanita, buku peserta didik dan buku untuk orang tua SMP Tarakanita Gading Serpong

 

Mengawali pembelajaran 2015-2016  Yayasan  Tarakanita menerbitkan 2 buku terkait dengan pendidikan Karakter Tarakanita, buku peserta didik  “Pendidikan karakter Tarakanita”  dan buku “ Panduan pendidikan Karakter Tarakanita Untuk Orang Tua” untuk jenjang TK, SD, SMP dan SMA . Dua buku ini melengkapi kehadiran buku panduan “Pendidikan Karakter Tarakanita” yang lebih dulu hadir, diluncurkan tahun 2011yang selama ini sudah menjadi   sebagai panduan bapak ibu guru dalam penanaman nilai-nilai ketarakanitaan. Kedua buku terbitan terbaru ini,  hari Senin 10 Agustus 2015,  diterimakan kepada  semua peserta didik SMP Tarakanita Gading Serpong. “Yang melatarbelakangi penebitan buku ini adanya ketidakpahaman dan ketidak jelasan  konsep pendidikan karakter” jelas  Bp. Bambang Sudarmono, kepala divisi pendidikan Tarakakanita wilayah Tangerang, saat ditanya latar belakang penerbitan dua buku ini
read more