Article Detail
Penilaian Sumatif, Penilaian Akhir Semester, dan Penerimaan Rapor Tengah Semester di SMP Tarakanita Gading Serpong
Pada Senin hingga Jumat, 4 Maret 2024 hingga 8 Maret 2024, peserta didik SMP Tarakanita Gading Serpong menjalani serangkaian penilaian. Penilaian di SMP Tarakanita Gading Serpong dibagi menjadi dua jenis, yaitu:
1. Penilaian Sumatif untuk peserta didik kelas 7 dan 8.
2. Penilaian Akhir Semester untuk peserta didik kelas 9.
Jadwal penilaian disusun sebagai berikut:
Senin, 4 Maret 2024: PKn dan Bahasa Inggris.
Selasa, 5 Maret 2024: Matematika dan Seni Budaya.
Rabu, 6 Maret 2024: IPA dan TIK.
Kamis, 7 Maret 2024: IPS dan Pendidikan Agama.
Jumat, 8 Maret 2024: Bahasa Indonesia dan Penjaskes.
Pelaksanaan penilaian di SMP Tarakanita Gading Serpong menggunakann LMS (Learning Management System) Afresto. Dalam dunia pendidikan, LMS menjadi solusi efektif dalam pembelajaran berbasis digital. LMS merupakan perangkat lunak yang mendukung seluruh proses pembelajaran, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga penilaian, dalam program e-learning. Selain itu, LMS juga membantu dalam hal administrasi, dokumentasi, distribusi, dan pencatatan.
s
Setelah pelaksanaan penilaian, sekolah melaporkan hasil belajar tengah semester kepada para peserta didik. Laporan tengah semester dibagi menjadi dua, dimana peserta didik kelas 7 dan 8 menerima laporan hasil belajar, sementara kelas 9 menerima laporan nilai Try Out. Laporan hasil belajar tersebut diserahkan kepada peserta didik pada hari Kamis, 21 Maret 2024. Laporan tersebut merupakan bentuk evaluasi terhadap proses pembelajaran yang telah dijalani oleh peserta didik. Semoga melalui evaluasi ini, setiap peserta didik semakin termotivasi untuk terus meningkatkan prestasi belajarnya.
-
there are no comments yet