Article Detail
GERAKAN LITERASI di SEKOLAHKU
GERAKAN LITERASI di SEKOLAHKU
22/08/2023
Literasi SMP Tarakanita Gading Serpong di jadwalkan rutin setiap hari Rabu dan Jumat. Sekolah meluangkan waktu 20 menit untuk kegiatan literasi yang sudah dipersiapkan oleh Bapak Ibu Guru setiap pagi sebelum pembelajaran dimulai. Literasi ini diterapkan untuk melatih kedisiplinan siswa dan Bapak Ibu guru untuk menumbuhkan pengetahuan lewat membaca buku dari berbagai sumber. Peningkatan Gerakan Literasi di Sekolah karena minat baca siswa saat ini masih sangat rendah, yang lebih tertarik belajar menggunakan video daripada membaca buku. Salah satu manfaat yang bisa diambil dari kegiatan literasi ini yaitu memperoleh ilmu membaca, menambah wawasan literasi untuk anak, mengubah pola berpikir lebih mendalam, menambah kosa kata anak dan mengetahui kemampuan anak.
Selain itu, untuk menunjang kemampuan guru dalam kegiatan literasi ini, adapun perwakilan dari guru mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk mengikuti program pelatihan peningkatan pemahaman tentang program literasi dan pelaksanaan sebelum diterapkan di siswa. Guru akan memberikan literasi dalam berbagai macam bentuk seperti baca tulis, numerasi, digital, dan lain- lain. Hal ini agar siswa tidak bosan dengan kegiatan literasi yang dilakukan oleh SMP Tarakanita Gading Serpong.
Kegiatan literasi tidak dilakukan oleh guru mata Pelajaran Bahasa Indonesia saja, namun semua guru ikut berpartisipasi mempersiapkan materi literasi yang digunakan oleh peserta didik kelas 7 sampai kelas 9. Guru juga ikut membaca literasi yang sudah disiapkan oleh tim bersama dengan siswanya di kelas dan suasana yang ada dalam kelas sangat tenang, nyaman karena siswa diminta untuk membaca secara baik tanpa bersuara. Dengan adanya program ini, anak akan terbiasa membaca buku dari berbagai pengetahuan yang bermutu.
Ditulis : Bernadeta Melyana Dian Pertiwi
-
there are no comments yet