Article Detail
Mengenal Lagu daerah
Pramuka penggalang SMP Tarakanita mengenal lagu daerah
Memperkenalkan lagu daerah Nusantara kepada generasi muda khususnya anggota pramuka penggalang sangat membanggakan dan menyenangkan , awalnya menduga banyak anggota yang lupa atau belum mengenal lagu tersebut. “ Tujuan kami ingin mengenalkan kembali,mengakrabkan lagu-lagu kebanggaan nusantara tersebut kepada kaum muda, khususnya anggota pramuka penggalang.” Jelas Kak Chritin yang sore itu bersama Kak Widya menjadi koordinator pertemuan rutin penggalang SMP Tarakanita Gading Serpong, Jumat 13 November 2015.
Pengenalan lagu daerah dikemas dengan permainan yang dibagi menjadi 3 tahap permainan, yaitu tes tertulis, tebak lagu secara bergantian dan tebak lagu secara rebutan. Pada tiap tahap mempunyai bobot yang berbeda-beda, nah disinilah kecerian itu muncul saat mereka berebut untuk menjawab dengan cepat dan benar.Karena dilakukan dilapangan terbuka, maka dibutuhkan kejelian kakak-kakak pembina untuk memastikan regu yang berhak menjawab.
Tahap pertama tiap kelompok mendapat soal serta wajib dijawab dengan benar dan langkap serta cepat. Terlihat tiap regu membuat lingkaran yang tersebar dilapangan tengah dengan berdiskusi, saling mencoba menjawab dan saling menginggat jawaban lagu tersebut. Tiap regu yang sudah selesai menyerahkan kepada kakak pembina terdekat untuk dikoreksi.
Tahap kedua tiap regu menebak judul lagu dan asal daerah lagu tersebut dengan lengkap dan benar. Banyak yang menjawab lengkap tapi ada juga regu yang hanya mendapat nilai 5 karena jawaban tidak lengkap, hanya menjawab lagunya atau daerah asalnya saja.. Bagi regu yang tepat menebak judul dan asal daerah lagu tersebut secara bersama-sama menyanyaikan lagu tersebut. Disinailah keceriaan menyanyikan lagu daerah, yang mungkin sudah berusia lama, masih dikenal generasi muda
Tahap terakhir adalah tahap rebutan, di tahap ini regu yang menawab salah akan terkurangi nilainya. Maka dsinilah banyak regu yang harus terkurangi nilainya kaena menjawab salah. Dan pesertanya hanya tiga terbaik dari permainnan sebelumnya. Kakak pembina banyak yang larut akan kenangan lama serta generasi muda merasakan kebanggaannya dengan lagu –lagu bumi pertiwin yang sangat kaya akan kasanah lagu –lagu daerah. Lagu yang diperdengarkan sore itu antara lain :
- Ampar = ampar Pisang ( Kalimantan Selatan )
- Anak kambing saya ( Nusa Tenggara )
- Apuse ( papua )
- Bungong Jeumpa (Aceh )
- Burung Kakak Tua ( Maluku )
- Burung tantina ( Malukua (
- Cik-Cik Periuk ( Kalimantan Barat )
- Cublak-cublak suweng ( Jawa Tengah )
- Dondong opo salak ( Jawa Tengah )
- Es Lilin ( Jawa Barat )
- Jali-jali ( DKI Jakarta )
- Gundhul-gundhul pacul ( Jawa Tengah )
- Kicir-kicir (DKI Jakarta )
- Manuk Dadali (Jawa Barat)
- Naik-naik ke pucak gunung ( Maluku )
- Rek Ayo Rek ( Jawa Timur )
- Rasa sayange ( Maluku )
- Si Paokaan ( Sulawesi Utara )
- Soleran ( Raiau )
- Suwe Ora Jamu ( Jawa Tengah )
- Yamko Rambe Yamko ( Papua )
Setelah selesai tahap ketiga maka dihitung perolehan nilai tiap regu dan yang keluar pemenang pertama adalah regu Rajawali, mengalahkan 19 regu lainnya dengan totl nilai 22 point. Selamat kepada pemenang dan jayalah lagu-lagu daerah Nusantara. ( fbw-humas)
-
there are no comments yet