Article Detail

Kristus telah bangkit

Halleluya…Kristus telah bangkit

 

Wartakanlah Sukacita Kebangkitan bagi Mereka yang Terluka

Dalam sukacita kebangkitan Yesus Kristus (Rabu, 9/4-16) seluruh warga SMP Tarakanita Gading Serpong mengadakan perayaan misa syukur paskah yang dipimpin oleh RD. Y. Hadi Suryono sebagai pastur Kepala Paroki St. Laurentius Alam Sutera. Dalam khotbahnya, pastur mengulas tokoh Tomas, salah satu murid Yesus yang kurang percaya akan kebangkitan gurunya. Seringkali kita menilai Tomas dari sisi negatif karena sikapnya yang kurang percaya terhadap kebangkitan Yesus. Pastur Hadi mengajak kita untuk melihat sisi positif dari kepribadian Tomas, yaitu keberaniannya memasukkan tangannya ke lambung Yesus untuk memastikan bahwa Yesus gurunya itu sungguh telah bangkit.  Keberanian Tomas ini menjadi simbol bagi kita semua untuk mau masuk dalam luka Yesus. Bila kita mau membuka telinga, mata dan hati kita, maka kita akan melihat ada begitu banyak orang yang terluka disekitar kita. Semoga kita semua dapat memaknai peristiwa kebangkitan Yesus Kristus ini tidak hanya dapat mengumandangkan “Halleluya”, namun juga mau tergerak masuk dalam luka-luka Yesus melalui perjumpaan dengan sesama yang kita temui setiap hari. “Selamat Paskah 2016”. (sr-ddr)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment