Article Detail
RAPAT AWAL SEMESTER 2 TAHUN AJARAN 2015-2016
RAPAT AWAL SEMESTER 2
TAHUN AJARAN 2015-2016
Pada hari Senin, 4 Januari 2015, telah diadakan rapat awal semester 2 tahun ajaran 2015-2016 di ruang kelas 9D. Kegiatan rapat dimulai tepat pukul 11.00 WIB dan dihadiri oleh 31 guru serta karyawan. Rapat tersebut dibuka dengan doa oleh Ibu Maria Alfionita. Pada awal rapat Bp. Budi W membacakan SK pertutusan Sr. Desideria Doa Radja CB yang mulai berkarya di SMP Tarakanita Gading Serpong terhitung tanggal 4 Januari 2016. Acara dilanjutkan dengan pemaparan evaluasi semester 1 tahun 2015-2016 oleh Ibu Lestariningsih sebagai kepala sekolah SMP Tarakanita Gading Serpong. Dalam penjelasannya, ibu Lestariningsih juga memaparkan beberapa hal terkait evaluasi semester 1 diantaranya mengenai pencapaian PPDB tahun 2016-2017, pencapain target keuangan UPP, ketentuan dan prosedur keuangan yang berlaku disampaikan kepada semua pihak yang berkepentingan baik Struktural, Guru, TU dan PP, diharapkan pencapaian Sapta (Satuan Pembelajaran Tarakanita) dapat berjalan secara maksimal pada tahun 2016, eveluasi keterlambatan (guru, karyawan dan siswa), evaluasi mengenai program kerja sekolah secara global (teristimewa menyangkut costumer) dan beberapa bentuk kegiatan lain yang belum terlaksana disekolah.
Dalam evaluasi tersebut diharapkan agar warga SMP Tarakanita Gading Serpong dapat memaksimalkan pengisian berita di WEB yang telah disediakan. Dari bidang kurikulum diharapakan agar para guru dapat mengevaluasi rapor semester 1 per bidang studi, membahas agenda pendidikan semester 2, mengupayakan target nilai UH sudah terisi di sapta pada tanggal 26 Februari 2016 (untuk rapor UTS semester 2), dan mengupayakan target nilai UH sudah terisi di sapta tanggal 20 Mei 2016 (untuk rapor UKK ).
Bagian kesiswaan sekolah menegaskan bahwa kegiatan ektrakurikuler dan penilaiannya mulai dilaksanakan minggu depan. Kegiatan perayaan natal akan diadakan pada minggu ini. Kegiatan retret untuk kelas IX akan diadakan pada tanggal 11-13 Januari 2016 untuk gelombang pertama dan pada tanggal 13-15 Januari untuk gelombang kedua. Pada minggu ini juga akan didakan rekoleksi untuk kelas VII. Pada semester 2 juga akan didakan kegiatan baksos OSIS, oleh karena itu diharapkan partisipasi dari semua pihak.
Program kerja kehumasan dan sarpras sekolah pada semester 2 adalah pembuatan majalah sekolah pada bulan Januari atau Februari (oleh bapak Joko), Family Gathering pada bulan Mei (oleh Ibu Yulianti), Pelepasan kelas IX pada bulan Juni (oleh Ibu Dian), Rekoleksi Guru pada bulan Juni (oleh bapak Budi), pemaparan angket evaluasi akhir semester 1, dan pemaparan angket kejujuran kelas IX B dan IXC.
Ada juga beberapa masukan terkait dengan kegiatan pembelajaran di sekolah, antara lain mengenai arus lalulintas masuk area sekolah, peningkatan fasilitas sarana prasarana yang menunjang kegiatan pembelajaran di kelas, melaksanakan piket yang telah dijadwalkan, peningkatan kompetensi anak baik dibidang kognitif, afektif dan spiritual sesuai dengan pendidikan Taranikata.
Acara rapat evaluasi semester 1 berakhir pada pukul 14.35 WIB dan ditutup dengan doa oleh Sr. Desideria CB. (sr-ddr)
-
there are no comments yet